Field Visit S2 Ilmu Kedokteran Tropis ke RSU Dr. Sardjito
Tropmed UGM – Mahasisawa S2 Ilmu Kedokteran Tropis mengunjungi RSU Dr. Sardjito alam rangka pemahaman pengetahuan dan keterampilan mahasiswa dalam terapan bidang Pengendalian Infeksi di Rumah Sakit. Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 27 Mei 2015 bertujuan agar mahasiswa mengenal dan mengetahui tugas dan fungsi pencegahan dan pengendalian infeksi (PPI) di Rumah Sakit Umum Dr. Sardjito.
Pencegahan dan pengendalian infeksi di rumah sakit (PPIRS) sangat penting karena menggambarkan mutu pelayanan rumah sakit. Apalagi akhir-akhir ini muncul berbagai penyakit infeksi baru (new emerging, emerging diseases dan re-emerging diseases). Adapun kegiatan selama di lokasi, mahasiswa mendapatkan materi dan kunjungan lapangan. Adapun pemateri dan pendamping selama di RSU Sardjito antara lain; Dr Andaru Sp.PK.,M.Kes, Tri Hartati APP, M.Kes, Riyantinah S.Kep.,Ns, dan Raeni Nursanti S.Kep,Ns.
Selesai pemberian materi oleh Dr. Andaru Sp.KK.,M.Kes seluruh mahasiswa dibagi menjadi dua kelompok. Kelompok pertama kunjungan lapangan dengan rute IGD – Gizi – Binatu – Ruang Flu Burung – Poli Paru – Ruang Dahlia 5 – dan PPI. Sedangkan kelompok kedua dengan rute Sanitasi – Laboratorium – Kamar Jenasah – Ruang Nicu – CSSD – dan PPI. Pada sesi akhir kembali dilakukan diskusi bersama. Dari kegiatan ini mahasiswa mengetahui bahwa penilaian pelaksanaan PPI di RSU. Dr. Sardjito telah sesuai dengan standar di tetapkan Kementerian Kesehatan RI.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!